Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
KaSatu.id - To The Point

KaSatu.id - To The Point

  • Business
  • _Strategy
  • _Economy
  • _Finance
  • _Retail
  • _Advertising
  • _Careers
  • _Media
  • _Real Estate
  • _Small Business
  • _The Better Work Project
  • _Personal Finance
  • Tech
  • _Science
  • _AI
  • _Enterprise
  • _Transportation
  • _Startups
  • _Innovation
  • Markets
  • _Stocks
  • _Indices
  • _Commodities
  • _Crypto
  • _Currencies
  • _ETFs
  • Lifestyle
  • _Entertainment
  • _Culture
  • _Travel
  • _Food
  • _Health
  • _Parenting
  • Politics
  • _Military & Defense
  • _Law
  • _Education
  • Reviews
  • _Tech
  • _Streaming
  • _Tickets
  • _Kitchen
  • _Style
  • _Beauty
  • _Gifts
  • _Deals
  • Video
  • _Big Business
  • _Food Wars
  • _So Expensive
  • _Still Standing
  • _Boot Camp
  • Home
  • News
  • Politik
  • Ekonomi
  • Artis
  • Trending
  • Tekno
  • Oto
  • Dunia
  • Gaya
  • Sehat
  • Bola
  • Olahraga
  • Foto
HEADLINE HARI INI
  • Beranda
  • Agama
  • APRI
  • Disdukcapil
  • Hukum Administrasi
  • Kemenag
  • Kuningan
  • Nikah Siri
  • Polemik Daerah
  • Surat Edaran

Tanpa Konfirmasi, Disdukcapil Diduga Catut Nama Kemenag dan APRI di Surat Edaran Nikah Siri

Oleh Redaksi
Agustus 07, 2025

Foto: Kasi Bimas Islam Kemenag Kuningan, H. Ahmad syahid Ridlo Maulana
(dok. kuninganonline.com)

KUNINGAN, KASATU.ID - Polemik Surat Edaran Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kuningan terkait pencatatan anak hasil pernikahan siri terus bergulir. Setelah kritik keras dilayangkan LSM Frontal karena dinilai diskriminatif dan bertentangan dengan putusan Mahkamah Konstitusi, kini muncul dugaan pencatutan nama instansi yang tercantum dalam surat tersebut menyusul pernyataan resmi dari Kementerian Agama Kabupaten Kuningan yang merasa tidak pernah dikonfirmasi mengenai surat tersebut.


Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kuningan, melalui Kasi Bimas Islam H. Ahmad Syahid Ridlo Maulana, menegaskan bahwa pihaknya tidak pernah dikonfirmasi oleh Disdukcapil mengenai surat edaran tersebut.


“Sayangnya, kami di kementerian agama belum ada konfirmasi terkait diterbitkannya surat tersebut,” tegas Ridlo, Rabu (6/8/2025).


Pernyataan ini membantah narasi dalam surat edaran yang menyebut seolah-olah ada hasil koordinasi antarinstansi dan kesepakatan bersama termasuk salah satunya adalah Kementerian Agama.


Ridlo juga merasa kaget bahwa surat resmi yang seharusnya berlandaskan administrasi negara, justru terkesan hanya dibangun dari komunikasi informal.


“Kamipun kaget karena obrolan antara dinas dengan organisasi profesi bisa dijadikan dasar hukum,” ujarnya.


Hal ini menunjukkan potensi penyalahgunaan kewenangan dalam penerbitan kebijakan publik yang berdampak langsung pada hak-hak konstitusional warga negara.


Lebih lanjut pihak Kemenag belum dapat memberikan sikap resmi sebelum dilakukan pembahasan internal yang dijadwalkan pada hari Senin mendatang. 


“Kita baru akan rapat nanti hari Senin,” jelas Ridlo. 


Artinya, belum ada hasil pembahasan ataupun persetujuan formal dari Kementerian Agama atas substansi surat edaran yang telah diedarkan kepada publik.


Sebelumnya, Ketua APRI Kabupaten Kuningan, Arif, juga menyatakan hal senada. Ia bahkan belum menerima konfirmasi surat tersebut secara langsung, dan menyebutkan bahwa isinya masih dalam tahap koordinasi.


“Surat ini belum berlaku, isinya masih dikoordinasikan dengan pihak dukcapil, yang mengeluarkan pihak dukcapil, kami belum ada konfirmasi langsung,” ungkapnya.


Ia juga menegaskan bahwa tidak seluruh isi surat merupakan hasil kesepakatan bersama.


“Ada poin yang ranahnya khusus Capil, ada yang kesepakatan, tapi masih dalam diskusi,” tambahnya.


.RED

Tags:
  • Agama
  • APRI
  • Disdukcapil
  • Hukum Administrasi
  • Kemenag
  • Kuningan
  • Nikah Siri
  • Polemik Daerah
  • Surat Edaran
Bagikan:
Baca juga
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Berita terkait
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Berita terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Tampilkan lebih banyak
Posting Komentar
Batal
Most popular
  • Korupsi di UPK Cibingbin Terbongkar, Nama Anggota DPRD dan ASN Ikut Disebut

    Juni 13, 2025
    Korupsi di UPK Cibingbin Terbongkar, Nama Anggota DPRD dan ASN Ikut Disebut
  • 9 Tokoh Kelahiran Kuningan yang Nama-nya Sudah Tidak Asing Lagi di Kancah Nasional

    April 26, 2025
    9 Tokoh Kelahiran Kuningan yang Nama-nya Sudah Tidak Asing Lagi di Kancah Nasional
  • Ribuan Rumah Subsidi di Kuningan Diduga Bermasalah, Rakyat dan Negara Dirugikan

    Mei 05, 2025
    Ribuan Rumah Subsidi di Kuningan Diduga Bermasalah, Rakyat dan Negara Dirugikan
  • Misteri Jalan Ciharendong: Kisah Mistis dan Kejadian Aneh yang Menghantui Pengendara

    April 27, 2025
    Misteri Jalan Ciharendong: Kisah Mistis dan Kejadian Aneh yang Menghantui Pengendara
  • Dana Desa Dialihkan Tanpa Musyawarah, Kepala Desa Diduga Langgar Aturan

    Mei 28, 2025
    Dana Desa Dialihkan Tanpa Musyawarah, Kepala Desa Diduga Langgar Aturan
Gila Temax
REDAKSI
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Etik
  • Kebijakan Privasi
Copyright © 2025 KASATU.ID from PT. SADAYA MEDIA UTAMA. All rights reserved.